Jumat, 08 April 2011

Waspada, Ponsel Bagi Remaja Bagaikan Candu

Headline
Oleh: Ellyzar Zachra P.B


Jakarta - Bagi orangtua yang kesulitan melarang anaknya menggunakan komputer dan smartphone, sebaiknya waspada. Amukan anak tidak hanya soal ketidaksabaran tetapi gejala kecanduan.

"Gejala anak muda yang mengalami kemarahan luar biasa saat gadget mereka direbut sebanding dengan pacandu narkoba yang membutuhkan barang haram tersebut," klaim studi yang dilakukan di Bournemouth University, Inggris, oleh ilmuwan dari University of Maryland.

Gejala yang dikenal dengan nama cold turkey ditemukan pada 79% remaja yang diharuskan untuk tidak mengkonsumsi media selama satu hari.

Peneliti dari University of Maryland, Susan Moeller mengatakan, "Teknologi menyediakan jaringan sosial bagi
remaja saat ini untuk menghabiskan seluruh hidupnya terkoneksi satu sama lain. Teknologi mutlak mengubah hubungan manusia.”

Mereka terlihat ketagihan luar biasa dengan perangkat teknologi tersebut dan merasa ‘gatal’ jika tidak terkoneksi dengan orang lain.

Studi itu memfokuskan diri pada remaja berusia 17-23 di 10 negara, termasuk Inggris, yang sekitar 150 mahasiswa di Bournemouth University dilarang mengakses telepon, jejaring sosial, internet dan televisi.

Mereka hanya diperbolehkan mengakses telepon landline, membaca buku, atau menulis buku harian.
Satu dari lima koresponden merasakan gejala kecanduan dan 11% merasa bingung dan gagal karena tidak mengakses perangkat teknologi. Selain itu, sekitar 19% koresponden merasa tertekan dan 21% remaja merasakan manfaat tidak mengakses media tersebut.

“Saya kecanduan. Saya tidak butuh alkohol, kokain atau bentuk lain dari buruknya sistem sosial. Media adalah obat saya, tanpa hal itu, saya merasa tersesat,” ujar salah seorang koresponden. [mor]
sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Recent Post

Dunia Yang Lebih Baik
Terima Kasih Banyak Sudah Berpartisipasi Mengkik Iklan Dibawah Ini!

Berkah Herbal Banner 11

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites