Kamis, 14 April 2011

Inilah Makanan untuk Kulit agar Awet Muda


Extra Virgin Olive Oil/prevention.com

Jakarta - Memiliki kulit yang halus, lembut, tentunya menjadi dambaan setiap orang. Anda bisa menyantap makanan yang membantu mewujudkan hal ini. Makan apa saja yang membuat kulit awet muda?

Tidak semua makanan yang lezat dan nikmat memiliki manfaat yang baik untuk kulit. Dermatologi asal Miami Beach, Leslie Baumann MD, mengatakan bahwa gizi yang baik merupakan komponen penting dari kulit yang sehat. Dan bahan-bahan alami makanan membantu mempercepat laju pengelupasan kulit atau regenerasi, juga melindungi kulit dari kerusakan akibat Ultra Violet (UV) yang menyebabkan keriput dan bintik-bintik coklat atau flek.

Dia menjelaskan, resep untuk kesempurnaan kulit, dimulai dari diet seimbang dari lemak sehat, protein yang cukup dan konsumsi buah-buahan yang banyak, juga sayuran. Selain itu, dengan mengurangi kolesterol dan melakukan tidur yang cukup, juga ikut mempengaruhi kesehatan kulit untuk tetap segar dan awet muda.

Seperti dikutip dari Prevention, Senin (28/3/2011), berikut makanan yang membuat kulit Anda sehat dan cantik serta awet muda.

Romaine Lettuce atau daun selada

Dalam 6 lembar daun lettuce ini, terdapat 100 persen vitamin A yang merevitalisasi kulit dengan peningkatan pergantian sel. Penulis The Beauty Diet, Lisa Drayer, mengatakan bahwa Kalium mineral dalam romaine, mendorong untuk kesegaran kulit dari nutrisi dan oksigen melalui perbaikan sirkulasi. Dan bagian yang sama dari romaine ini mengandung 45 persen vitamin K, dimana sebuah studi terbaru menunjukkan bahwa ini bermanfaat untuk mengaktifkan protein yang mendukung kesehatan jantung.

Tomat

Dalam studi disebutkan bahwa memakan konsumsi 5 sendok pasta tomat, dengan likopen yang tinggi dalam setiap hari selama 3 bulan merupakan perlindungan hampir 25 persen lebih terhadap sengatan matahari. Lebih baik lagi, kulit telah memiliki kolagen. Alasan lain untuk mendapatkan pasta tomat dalam salad adalah, seperti disebutkan oleh ilmuwan dari Jerman bahwa tingkat yang lebih tinggi dari antioksidan berkorelasi dengan garis-garis halus dan kerutan akan lebih sedikit.

Stroberi

Dalam secangkir stroberi, memiliki kandungan vitamin C hingga 130 persen, dan antioksidan yang kuat akan meningkatkan produksi serat kolagen yang membantu menjaga kulit halus dan kencang. Dan ini memungkinkan sedikit garis- garis halus juga. Wanita dengan asupan yang lebih rendah cenderung memiliki kulit kering dan keriput. Dan studi juga menunjukkan bahwa asam ellagic, antioksidan yang berlimpah dalam buah ini, melindungi keelastisan kulit sehingga kulit terhindar dari kendur.

Apel

Quercetin adalah sebuah antioksidan dalam kulit yang memiliki banyak jenis dan besar untuk perlindungan kulit dari sinar UVB yang memicu kanker kulit. Beberapa apel dengan dosis tinggi adalah Monroe, Cortland, dan Golden Delicious. Dan jika Anda berniat untuk berjemus di bawah sinar matahari, Anda bisa memilih salah satu dari jenis mereka, selain memakai tabir surya.

Kacang Kedelai

Kacang kedelai yang biasanya dibuat untuk tempe dan tahu mengandung isoflavon yang dikenal sebagai aglikon. Dan ini berfungsi untuk menghadapi kerutan dan berkurangnya kekencangan kulit saat memasuki usia 30-an dan awal 40-an.

Telur

Lutein dan zeaxanthin adalah dua antioksidan yang terdapat dalam telur, lebih dari empat kali lipat perlindungan terhadap kerusakan UV yang mengarah ke garis atau kerutan, bintik-bintik coklat atau flek dan kanker kulit. Jika mengkonsumsi ini secara teratur, dalam studi, kulit juga tampak lebih halus, lebih kuat atau kencang dan lebih terhindar dari dehidrasi.

Kacang Almond

"Makanlah segenggam almond setiap hari akan meningkatkan kadar vitamin E, salah satu antioksidan yang paling penting bagi kesehatan kulit," ujar Baumann. Anda akan mendapatkan lonjakan dalam kelembaban, jugakeuntungan bagi mereka yang rentan terhadap kekeringan.

Kenari

Kacang ini merupakan gudang dari asam alfa- linolenat, lemak omega-3 yang merupakan komponen kunci dari lapisan pelumas yang menjaga kelembaban kulit dan kelenturan. Dalam porsi 1/2 ons dari kenari memberikan 100 persen dari asupan harian yang direkomendasikan ALA.

Dark Chokolate dari Kakao

Dalam studi perempuan terlihat bersinar setelah minum 1/2 cangkir. Dan kebiasaan sehari-hari kakao dapat meremajakan kulit Anda bahkan lebih. Wanita yang mengkonsumsi 1/2 cangkir coklat tinggi flavonoid (seperti cokelat hitam) setiap hari selama 12 minggu, pada studi lain telah menunjukkan secara signifikan lebih baik halus dan lembut. Coba Nestlé Cokelat Kakao hitam.

Minyak Zaitun Ekstra Virgin

Lemak sehat mengandung asam lemak esensial yang membantu melawan kerusakan kulit akibat UV yang ditemukan sebuah sebuah studi Lancet Oncology. EFA juga merupakan bagian dari membran sel yang membantu terus dalam kelembaban. Tubuh tidak dapat mensintesis EFA, sehingga mengkonsumsi sekitar 1 sendok makan minyak zaitun setiap hari untuk menjaga kulit tetap lentur.

Biji-bijian atau Gandum

Roti gandum utuh, pasta dan sereal yang kaya akan antioksidan (misalnya sereal, gandum utuh,berisi jumlah yang sebanding dengan sebagian besar buah dan sayuran) dan ini merupakan makan yang lebih banyak antioksidan. Hal ini seperti disebutkan Lisa Drayer Rd. (fty/fty)
sumber 

SERBUK SARI BUNGA/BEE

POLLEN 90 GRAM

BEE POLLEN adalah serbuk sari bunga yang dihasilkan antera sebagai sel kelamin jantan tumbuhan. Bee pollen dikumpulkan oleh lebah madu dalam bentuk pellet dengan bantuan keranjang pollen (corbicula) yang terdapat pada pasangan kaki belakang lebah pekerja.

MANFAAT BEE POLLEN
- Untuk kesehatan tubuh, terutama untuk membangun dan memperbaiki sel-sel tubuh
- Sebagai faktor stimulasi kekebalan yang aktivitasnya sangat tinggi
- Dapat memproteksi fungsi hati
- Menurunkan hyperoksidasi lemak dalam serum, liver, dan otak dengan sangat nyata.

Manfaat lainnya:
- Untuk mencegah penyakit anemia
- Untuk tetap awet muda
- Dapat mencegah kesulitan buang air besar (konstipasi)
- Untuk menghambat aktivitas bakteri
- Untuk pertumbuhan

PETUNJUK PENGGUNAAN:
Bee pollen yang sudah dihaluskan dapat dicampur dengan madu atau makanan lainnya seperti roti, kue dan susu.
Waktu penggunaan bee pollen yang baik adalah 15 menit sebelum makan pagi dalam keadaan perut kosong.
Konsumsinya 1x sehari dengan 2 sendok makan. Pemberiannya dapat pula dibagi menjadi 2x, setengah dosisnya dapat diberikan sebelum makan malam. 

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Recent Post

Dunia Yang Lebih Baik
Terima Kasih Banyak Sudah Berpartisipasi Mengkik Iklan Dibawah Ini!

Berkah Herbal Banner 11

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites